Tim SAR melakukan pencarian. HALUANSULTRA.ID – Tim SAR gabungan masih melaklukan pencarian terhadap dua warga pemancing ikan, yang dilaporkan hilang setelah mengalami kecelakaan kapal jatuh dari longboat akibat dihantam ombak di sekitar perairan Desa Totobo, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Amiruddin A.S mengatakan, dalam proses pencarian tim dibagi dua. Tim satu menggunakan RIB (perahu karet dengan dasar kain karet yang diperkuat dengan papan datar di dalam kerah untuk membentuk geladak atau lantai kapal). Tim menyisir disekitar lokasi dengan luas area pencarian 2,86 NM².
“Untuk tim 2 menggunakan longboat menyisir daerah bakau dari Muara Jembatan Kali Merah hingga Magotta empang dengan luas area pencarian 2,17 NM². Perkembangan selanjutnya akan kami sampaikan,” katanya.
Sebelumnya, Minggu 9 November 2025 pukul 16.30 Wita, empat orang korban selamat melaporkan kepada warga, jika perahu mereka dihantam ombak. Nah, 2 orang rekannya hilang.
Data Korban :

Tidak ada komentar