Kajari Kolut Musnahkan Puluhan Kilogram Bahan Peledak dan 2 Senpi, BB Narkoba juga Meningkat

HALUANSULTRA.ID – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kolaka Utara (Kolut) melakukan pemusnahan Barang Bukti (BB) perkara tindak pidana umum, Kamis (2/12/2021). Narkotika jenis sabu menjadi BB terbanyak yang dikumpulkan dari pelaku kejahatan sepanjang tahun ini.

Wabup Kolut, H. Abbas pun mengucapkan apresiasi atas segala bentuk penindakan terkait bentuk pelanggaran dan kejahatan di Kolut demi keamanan wilayah. Terkait meningkatnya kasus narkotika, Abbas berpendapat jika hal itu juga ditunjang terkait keberadaan Kolut sebagai daerah transit antara Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara (Sultra) baik dari jalur laut dan darat. “Ini menjadi tanggung jawab kita semua karena menjadi ancaman generasi kita kedepan,” imbuhnya.

Kajari Kolut, Teguh Imanto mengungkapkan, dari jumlah BB tersebut menandakan jika angka tren peredaran narkotika di Kolut tahun ini alami peningkatan. Secara rinci, jumlah BB sabu dikemukakan seberat 60,72 gram berikut puluhan alat hisap, timbangan dan perlengkapannya. “Ada juga 8 gram tembakau gorilla,” bebernya.

Tahun ini, terdapat 20 perkara disidangkan. Masih ada empat lainnya disampaikan dalam tahap penuntutan dan penyidikan. Selain itu, pihaknya juga memusnahkan 2 pucuk senjata bersama empat butir peluru, tiga sajam dan 25 Kg serbuk bahan peledak ikan. Bukan itu saja, 6 buah handphone berbagai merek dan tipe juga ikut dihancurkan menggunakan palu yang merupakan alat komunikasi para TSK narkoba. (Rus)

Tinggalkan Balasan