ISTEK ‘Aisyiyah Kendari, Kiprah Baru Dunia Pendidikan di Sulawesi Tenggara

HALUANSULTRA.ID, KENDARI – Pimpinan wilayah ‘Aisyiyah Sulawesi Tenggara (Sultra) terus mengepakkan sayap dalam membangun peradaban di dunia pendidikan. Hal ini diwujudkan dengan lahirnya Institut Sains Teknologi dan Kesehatan (ISTEK) ‘Aisyiyah Kendari, yang tercantum dalam Surat Keputusan Kemendikbudristek No. 42/E/0/2022.

Rektor ISTEK ‘Aisyiyah Kendari Prof. Dr. Mashuni, S.Si., M.Si mengatakan, keberadaan ISTEK ‘Aisyiyah Kendari tidak terlepas dari peran ‘Aisyiyah sebagai salah satu organisasi perempuan yang terus mendukung ekosistem serta kemajuan pendidikan di Bumi Anoa (Sebutan lain Sulawesi Tenggara).

“Alhamdulillah penyerahan SK rektor ISTEK ‘Aisyiyah Kendari menjadi amanah besar, sebagai sarana untuk menciptakan dan mewujudkan cita-cita untuk mencerdaskan kehidupan bangsa,” katanya Selasa (1/3/2022).

Lebih lanjut ia menjelaskan, saat ini kampus yang dinahkodainya menyediakan 3 Program Studi (Prodi) untuk menjawab kebutuhan masyarakat. Diantaranya, Prodi kimia yang berfokus pada penyediaan lulusan yang mampu memberikan kontribusi pada sektor pertambangan di Sultra. Kemudian Prodi administrasi rumah sakit, prodi ini menjadi salah satu prodi yang diinisiasi untuk penyediaan tenaga ahli yang berbasis pada manajemen mutu pelayanan kesehatan. Serta Prodi teknologi informasi yang berbasis pada bidang perancangan teknologi untuk menjawab tantangan ditengah maraknya kemajuan teknologi saat ini.

“Untuk saat ini kami menyediakan 3 Prodi dulu, diantaranya Prodi kimia yang berfokus pada kimia pertambangan, kemudian ada Prodi administrasi rumah sakit yang kedepan bisa menjadi basis pelayanan kesehatan, dan ada Prodi teknologi informasi sebagai perancang sistem teknologi informasi,” imbuhnya.

Kedepan kampus terus berkomitmen untuk mendorong pembangunan dan kebangkitan sektor pendidikan di Sultra, dengan menghadirkan lulusan-lulusan yang berkompeten. Ia juga berharap, keberadaan ISTEK ‘Aisyiyah Kendari dapat diterima oleh masyarakat.

“Insyallah kami akan terus berusaha untuk menciptakan lulusan-lulusan yang ahli, yang siap bekerja dibidangnya masing-masing sesuai keilmuannya. Mudah-mudah kehadiran kami bisa diterima baik oleh masyarakat di Sulawesi Tenggara,” tuturnya.

Reporter : Erviana Hasan

Tinggalkan Balasan