Tiga Poin Penting Timnas Indonesia U22 Bentrok Myanmar

HALUANSULTRA.ID – Timnas Indonesia U-22 bersiap melakoni laga kedua Grup A. Witan Sulaiman Dkk bakal bentrok melawan Myanmar atau menjadi lawan kedua pada babak penyisihan grup cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023. Jadwal timnas U22 Indonesia vs Myanmar pada Grup A SEA Games 2023 menyajikan duel yang bakal digelar di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Kamis (4/5/2023) pukul 16.00 WIB.

Sebelumnya, Timnas U22 Indonesia berhasil merebut tiga poin berkat kemenangan atas Filipina pada laga pertama Sabtu kemarin. Garuda Muda, julukan timnas U22 Indonesia, meraih kemenangan 3-0 berkat gol-gol yang dicetak oleh Marselino Ferdinan, Irfan Jauhari, dan Fajar Fathur Rahman. Kemenangan penting untuk Indonesia memuluskan langkah meraih tiket ke semifinal SEA Games 2023. Saat ini, Indonesia duduk di posisi kedua klasemen SEA Games 2023 Grup A. Indonesia mengumpulkan poin sama dengan Kamboja yang menempati posisi teratas. Tim tuan rumah mempunyai selisih gol lebih banyak, +4, unggul satu gol dari Indonesia.

Pelatih Timnas sepak bola Indonesia U-22 Indra Sjafri mengaku senang dengan hasil di laga perdana. Meski begitu, masih ada beberapa hal yang akan dibenahi. Ia akan mengevaluasi tim setelah memiliki data lengkap pertandingan dari tim analis. Indra mengakui perlu ada evaluasi dari permainan tim Merah Putih sebelum melakoni laga kedua melawan Myanmar pada 4 Mei 2023. “Besok tim performa atau penganalis kita akan mengirimkan report, dan setelah itu kita melakukan evaluasi,” kata Indra, Sabtu (29/4/2023).

Mengenai kesulitan yang dihadapi timnas Indonesia selama pertandingan tersebut, Indra enggan menyalahkan siapa pun. Menurutnya tim Merah Putih telah berjuang dengan baik. Indra mengapresiasi penampilan Ilham Rio Fahmi dkk yang berusaha mengembangkan permainan dari waktu ke waktu pada laga pertama.

“Saya tidak akan menyalahkan pemain-pemain karena bagaimana pun setiap individu sudah memberikan kontribusi yang baik terhadap pertandingan, sehingga kita menang 3-0,” kata Indra. Timnas Indonesia U-22 untuk sementara menempati peringkat kedua di Grup A lantaran kalah selisih gol dari Kamboja yang menang 4-0 atas Timor Leste di partai berbeda. Selanjutnya, Marselino Ferdinand dkk akan menghadapi Myanmar pada laga kedua SEA Games 2023 Kamboja, Kamis (4/5/2023). (HS)

Tinggalkan Balasan