HALUANSULTRA.ID – Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Sulawesi Tenggara, La Ode Daerah Hidayat, terpilih aklamasi sebagai Ketua Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Sultra periode 2025-2029.
La Ode Daerah Hidayat menggantikan ketua FORKI sebelumnya, mantan Danrem 143/HO, Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan.
Ia mendapat dukungan 23 suara perguruan karate, dari total 28 suara (5 abstain) dalam acara Musyarawarah FORKI Provinsi ke VII di Hotel Zahra, Sabtu 22 Februari 2025.
Dalam Musprov ke VII sidang dipimpin oleh Arifin Kana. Musprov berlangsung aman dan lancar. “Pada hari ini sesuai agenda Musprov FORKI Sultra 2025, menetapkan La Ode Daerah Hidayat S.Pd, M.Si sebagai ketua FORKI periode 2025-2029,” ucapnya
Sementara itu, La Ode Daerah Hidayat mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan untuk memimpin FORKI. “Insyaalllah, amanah ini akan saya emban dengan sebaik-baiknya,” ujar, La Ode Daerah Hidayat.

Pemilik sabuk hitam karate DAN V ini mengatakan, salah satu fokus utama pada periode kepemimpinannya adalah memaksimalkan persiapan atlet karate dalam menghadapi beragama Iven misalnya, Pekan Olahraga Provinsi (Porprov), Kejurnas mau kejuaraan lainnya.
Caranya, meningkatkan intensitas latihan dan memberikan dukungan yang maksimal kepada para atlet agar mereka bisa meraih prestasi terbaik.

Selain itu, La Ode Daerah juga akan memberikan perhatian khusus pada peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di bidang karate, baik itu pelatih maupun wasit.
Dia berharap, adanya kerja sama dari seluruh perguruan karate di Sultra, FORKI dapat terus berkembang dan menghasilkan atlet-atlet karate yang mampu mengharumkan nama daerah di tingkat nasional maupun internasional. (Imn/HS)