3.700 Personil Siapkan Amankan Kedatangan Wapres di Sulawesi Tenggara

HALUANSULTRA.ID – Dalam rangka mengamankan kedatangan Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) 19-20 Mei 2022, Panglima Kodam (Pangdam) XIV Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Andi Muhammad, memimpin gelar pasukan di Lapangan Eks MTQ, Rabu 18 Mei 2022.

Upacara ini terdiri dari unsur TNI, Polisi, Basarnas, BNPB, Damkar, tenaga kesehatan, dan Satpol PP berjumlah 3.700 personil. Turut hadir Kapolda Sultra, Danrem 143/Haluoleo, Kabinda Sultra, Danlanal, Danlanud, dan pejabat sipil yang mewakili pemerintah provinsi, Pemerintah Kota Kendari, dan lembaga vertikal yang ada.

Pangdam mengatakan, pelaksanaan gelar pasukan bertujuan untuk melihat dan mengecek secara langsung kesiapan pasukan TNI dan Polri maupun unsur pendukung lainnya yang akan bertugas untuk mengamankan kunjungan wapres.

“Sebagaimana kita ketahui, bahwa kunjungan kerja Wakil Presiden RI di wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara adalah tanggungjawab kita, baik TNI, Polri, Pemda dan stakeholder lainnya” kata Pangdam saat memberi sambutan.

Pangdam menegaskan, dalam rangka kelancaran penyelenggaraan pengamanan, diperlukan suatu perencanaan yang cermat dan teliti agar kegiatannya dapat berjalan tanpa ada hambatan dan kendala di lapangan.

Ditambahkan, hal-hal yang bersifat teknis berkaitan dengan pelaksanaan tugas pengamanan VVIP, hendaknya dikoordinasikan sebaik-baiknya dengan berbagai pihak, sehingga langkah-langkah yang dilakukan oleh pasukan pengamanan yang bertugas, senantiasa pada koridor yang benar dan sesuai dengan Standard Operational Procedure (SOP).

Pangdam menambahkan, pelaksanaan tugas pengamanan VVIP harus sesuai dengan prosedur yang berlaku dan selalu melaksanakan monitoring terhadap setiap perkembangan situasi secara terus menerus, baik sebelum, selama maupun, setelah pelaksanaan kegiatan. (HS)

Tinggalkan Balasan