Kurikulum Merdeka Belajar, Cara Belajar Nyaman, Sekolah Bebas Tentukan Pilihan

HALUANSULTRA.ID, KENDARI – Kurikulum merdeka belajar menjadi salah satu hal yang menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat. Program ini adalah nama baru dari kurikulum prototipe yang resmi diluncurkan oleh Mendikbudristek, Nadiem Anwar Makarim.

Ini merupakan pengembangan dan penerapan dari kurikulum darurat yang diluncurkan untuk merespon dampak dari pandemi Covid-19. Pengertian Merdeka Belajar adalah suatu pendekatan yang dilakukan supaya sekolah bersama siswa dan mahasiswa bisa memilih pelajaran yang diminati.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Kadis Dikmudora) Kota Kendari Makmur menilai, kurikulum merdeka belajar adalah program yang dikembangkan untuk menciptakan ekosistim belajar mengajar secara luas dan fleksibel.

Dalam hal ini lanjut Makmur, ekosistem belajar mengajar terbebas dari intervensi dan intimidasi. Sehingga dapat menghidupkan nuansa pembelajaran yang bebas, nyaman, namun tetap disiplin antara guru dan peserta didik disatuan pendidikan.

“Penerapan kita disekolah penekanan dan fokusnya adalah bagaimana pengembangan hasil belajar siswa secara holestik yang meliputi tingkat literasi, numerasi, dan karakter,” katanya, Kamis (23/6/2022).

Makmur menuturkan, paket kebijakan ini merupakan program yang ditangani langsung oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Dengan menghadirkan beberapa opsi bagi sekolah penyelenggara dan tenaga pendidik untuk melakukan transformasi proses pembelajaran. “Gurunya akan mendapatkan pelatihan terkait bagaimana pengembangan literasi dan numerasi peserta didik. Serta pendidikan karakter, yang akan terintegrasi kesemua mata pelajaran yang ada,” ujarnya.

Reporter : Erviana Hasan

Tinggalkan Balasan