Bawa 1 Kg Sabu Dua Wanita Asal Kolaka Diringkus di Bandara Haluoleo

HALUANSULTRA.ID – BNN Provinsi Sulawesi Tenggara bersama Avsec Bandara Haluoleo mengamankan sabu 10 paket seberat 1 kilogram dari dua kurir wanita asal Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra) inisial GK (31) dan JHN (19) di Bandara Haluoleo Kendari, Minggu, 25 Februari 2024 sore.

Berdasarkan informasi yang diterima, kedua tersangka tersebut awalnya naik Pesawat Batik Air Nomor Penerbangan ID 6722 dari Jakarta. landing pukul 15.18 Wita di Bandara Haluoleo.

Pukul 15.25 Wita, terduga kurir unboarding dari pesawat ll selanjutnya menunggu untuk mengambil bagasi. Nah, pukul 15.45 Wita, terduga kurir dibawa ke Ruangan Aviation Security Bandara Haluoleo untuk dilaksanakan pemeriksaan lebih lanjut

“Disitu ditemukan barang bukti berupa 10 plastik berisikan Sabu-sabu dengan rincian tiap-tiap plastik sekitar 100 gram. Keduanya kemudian langsung dibawa ke Kantor BNNP Sultra,” bunyi keterangan tertulis tersebut.

Dari keterangan tertulis yang diterima HALUANSULTRA.ID, JHN menyebutkan barang haram tersebut diperintahkan oleh ayah kandungnya, Andi Agung alias Bagong (Tahanan Lapas Kelas II Unaaha). Sementara kurir GK merupakan ibu tiri dari JHN.

Sementara itu, Humas Bandara Haluoleo, Nurlansa saat dihubungi via WhatsApp, belum menjawab pertanyaan wartawan Minggu, 25 Februari 2024 malam. Begitu pula Humas BNN Sultra, Adisak. (HS)

Tinggalkan Balasan