HALUANSULTRA.ID – Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Solo 2024 segera bergulir. Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), dijadwalkan hadir membuka Pekan Paralimpiade Nasional atau Peparnas XVII Solo 2024 di Stadion Manahan Solo, Minggu (6/10/2024).
Perpanas adalah akronim dari “Pekan Paralimpiade Nasional” merupakan ajang multi-olahraga disabilitas tingkat nasional, diperuntukan bagi para atlet penyandang disabilitas dengan kategori hambatan fisik, intelektual, dan hambatan penglihatan.
Diselenggarakan setiap 4 tahun sekali, beriringan dgn Pekan Olah Raga “PON.” Tahun ini akan diadakan tgl 6-13 Oktober 2024, di Jawa Tengah, kota Solo akan menjadi tuan rumahnya.
Pada Peparnas tahun 2024 ini, National Paralympic Committee (NPC) Provinsi Sulawesi Tenggara mengirim kontingen sebanyak 55 orang, terdiri dari 27 Atlet (23 daksa, 4 netra), 10 Pelatih dan 18 pendukung kontingen.
Pj Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto mengungkapkan, kontingen Sultra akan berpartisipasi dalam 9 cabang olahraga, dari 20 Cabor yang dipertandingkan. Andap mennginginkan, seluruh atlet Sulawesi Tenggara menunjukkan semangat juang dalam bertanding, dengan motivasi sangat luar biasa.
“Semoga atlet Sulawesi Tenggara dapat meraih prestasi terbaik, mampu meraih medali,” kata Gubernur, Jumat 4 Oktober 2024, malam. “Support dan doa-doa dari kami semua di Sulawesi Tenggara. Salam olahraga,” tutup Andap.
Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Sulawesi Tenggara, La Ode Daerah Hidayat, memberikan pesan kepada para atlet dan pelatih menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan kebersamaan dalam tim. Menurutnya, peran seorang coach tidak hanya sebagai pelatih, tetapi juga sebagai guru, orang tua, dan teman sejati bagi para atlet. Kekompakan tim, tambahnya, merupakan kunci utama untuk meraih hasil terbaik dalam pertandingan nanti.
Selain itu, beliau menjelaskan bahwa kesuksesan tim Sultra akan sangat bergantung pada proses latihan yang telah dilakukan di pusat pelatihan selama satu bulan terakhir. Pelatih diharapkan dapat memastikan program latihan yang telah dirancang diterapkan dengan baik oleh para atlet. “Insya Allah, tampilan terbaik dari hasil latihan kalian akan terlihat di arena pertandingan. Tunjukkan kemampuan maksimal di tiap cabang olahraga,” pesannya kepada para atlet.
Beliau mengingatkan seluruh kontingen untuk menjaga nama baik Provinsi Sulawesi Tenggara selama bertanding di Solo. Dengan disiplin, kekompakan, dan kerjasama yang baik, beliau optimis bahwa kontingen Sultra dapat meraih prestasi gemilang. “Disiplin adalah emas, prestasi adalah tujuan, dan persatuan adalah segalanya bagi Sulawesi Tenggara,” pungkasnya. (Imn)
Berikut 9 Cabor yang Ikuti Atlet Sultra di PEPARNAS XVII 2024 Solo :
- Para Atletik: 10 Atlet
- Para Tenis Meja: 4 Atlet
- Para Catur: 4 Atlet
- Para Bulu Tangkis: 3 Atlet
- Para Renang: 2 Atlet
- Para Panahan: 1 Atlet
- Para Taekwondo: 1 Atlet
- Para Tenpin Bowling: 1 Atlet
- Para Angkat Berat: 1 Atlet