IPM Kota Kendari Peringkat 4 Nasional

HALUANSULTRA.ID, KENDARI – Kota Kendari berhasil raih Indeks Pembangunan Manusia (IPM) tertinggi se- Sulawesi Tenggara (Sultra), dan berhasil raih peringkat empat se-Indonesia pada tahun 2021 dengan nilai 84,15 %.

Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir mengatakan, sektor IPM Kota Kendari meningkat dari tahun sebelumnya menduduki peringkat 5 nasional dengan nilai 83,53 %. Dengan di dominasi dari sektor pendidikan.

“Anak-anak kita yang mau melanjutkan pendidikan, bisa tertampung secara maksimal. Dan dalam dua tahun terakhir kita juga sudah menambah jumlah sekolah untuk memastikan anak-anak kita bisa mengenyam pendidikan,” kata Sulkarnain Sabtu (14/5/2022).

Lebih jauh kata Wali Kota, Pemkot juga terus melakukan renovasi yang cukup signifikan di sektor kesehatan. Terutama untuk menambah  fasilitas pelayanan, sehingga bisa berkontribusi terhadap perkembangan indeks kesehatan di Kota Kendari.

“Segi kesehatan juga cukup berkontribusi, karena penanganan Covid-19 sejauh ini berjalan dengan baik. Kemudian fasilitas kesehatan kita juga sudah memadai bahkan puskesmas juga sudah tersedia di setiap kecamatan,” ujarnya.

Sulkarnain berharap, hal ini bisa dirasakan oleh masyarakat Kota Kendari. Wali kota menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras serta memberikan dukungan kepada pemerintah.

“Makanya selalu saya sampaikan indeks pembangunan manusia ini bukan sesuatu yang instan. Tahun lalu kita di peringkat enam dan alhamdulillah tahun ini bisa meningkat. Tentu untuk meraih ini bukan sesuatu yang mudah,” tukasnya.

Sebagai informasi, Kenaikan IPM ini juga diikuti dengan kenaikan angka harapan hidup warga Kota Kendari tahun 2019 sebesar 73,52, kemudian di tahun 2020 menjadi 73,77 dan tahun 2021 sebesar 73,83.

Reporter : Erviana

Tinggalkan Balasan