Ratusan Mahasiswa STIKES Karya Kesehatan Kendari Wisuda di Hotel Claro, 9 Orang Raih IPK Terbaik

HALUANSULTRA.ID, KENDARI – Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Karya Kesehatan, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar wisuda di Aula Hotel Claro, Rabu (14/12/2022). Sebanyak 189 mahasiswa yang dinyatakan lulus studi, mengikuti momen sakral purna studi tersebut. Mereka hadir bersama keluarga dengan penuh khidmat mengikuti prosesi wisuda hingga akhir.

Dari Jumlah 189 wisudawan tersebut, mereka terdiri program studi D3 Keperawatan 16 orang, S1 Gizi 15 orang dan 158 S1 Keperawatan. Ketua STIKES Karya Kesehatan, Dr. Muh. Syaiful Saehu, ST.M.Si, mengucapkan selamat mahasiswa yang telah menyelesaikan studi. Ia menginginkan seluruh lulusan kampus bisa memberikan kontribusi positif pada sektor kesehatan.

Suasana wisuda STIKES Karya Kesehatan Kendari di Hotel Claro.

Kata Muh Saiful, kampus yang dipimpin tidak asal-asalan dan berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku. “Jadi kami juga ini diawasi, tidak sembarangan mengelolah pendidikan. Atau harus sesuai mekanisme yang ada,” ujarnya.

Kata dia, menyandang gelar sebagai tenaga medis bukanlah perkara mudah karena harus berani berkorban demi kepentingan orang lain, dari pada kepentingan pribadi.

Ketua STIKES Karya Kesehatan, Dr. Muh. Syaiful Saehu, ST.M.Si

Ia pun mengucapkan terima kasih kepada orang tua mahasiswa yang sudah mempercayakan STIKES Karya Kesehatan sebagai tujuan untuk mengenyam pendidikan. Harapannya, lulusan dari STIKES Karya Kesehatan bisa menjadi Nakes yang prefesional benar-benar mengabdikan diri untuk kemanusiaan.

“Kami juga meminta maaf kalau selama kuliah masih ada yang kurang. STIKES Karya Kesehatan selalu menerima saran, kami sangat terbuka jika ada hal-hal yang harus dibenahi,” sambung Dr. Muh Saiful.

Foto bersama dengan mahasiswa peraih IPK tebaik

Di tempat yang sama, Wakil Ketua III STIKES Karya Kesehatan, Risnawati, SKM, M.Kes saat membacakan SK wisuda mengatakan, terdapat 9 mahasiswa yang berhasil meraih IPK terbaik. Mereka tersebar dalam tiga prodi.

Untuk mahasiswa lulusan terbaik D3 Keperawatan diraih oleh, Andika Saputra. Pria kelahiran Sampalakambula, 21 Februari 2001 ini mendapat IPK 3,97. Predikat terbaik kedua, La Imran, Wabula, 1 Januari 1999 dengan IPK 3,71 dan terbaik ketiga milik Oning, kelahiran Kampung Baru, 7 April 2001 IPK 3,67.

Penyerahan sertifikat penghargaan oleh perwakilan Dinkes Sultra, kepada 9 mahasiswa peraih IPK terbaik.

Selanjutnya, kata Risnawati, untuk S1 Gizi, terbaik satu, Anisa Maharael Subu, kelahiran Lapulu 1999 dengan IPK 3,89. Lalu, terbaik dua atas nama, Marma Yunadi, lahir Pulau Katela 12 Juli 1999, IPK 3,83 dan terbaik tiga adalah Ingri Fidayani Dwi Ayu Putri, lahir Lipu, 20 September 2000, meraih IPK 3,78.

“Dan terakhir untuk terbaik satu, S1 Keperawatan, atas mana Indah Rahmawati Djufri, lahir Kendari 5 April 2000, IPK 3,69.
Terbaik kedua, Asrianna, lahir Sambalagi, 4 April 2000, IPK 3,68. Dan untuk terbaik ketiga milik, Isnawati, lahir Lameuru, 9 Oktober 2000, IPK 3,64,” tutupnya. (HS)

Tinggalkan Balasan