Teror Busur Masih Hantui Kota Kendari : 1 Korban Kena di Bokong, 3 Pelajar Diamankan

HALUANSULTRA.ID – Teror busur masih menghantui warga Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Kali ini, FYH pelajar usia 15 tahun menjadi korban. Buser 77 Satreskrim dan dan Unitkam Satintel Polresta Kendari, berhasil meringkus tiga remaja terduka pelaku pembusuran yang terjadi di Jl. Malik Raya 1 Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari. Pelaku masing-masing MS (15), FA (15) dan MFHP (17) diringkus di Jl. DR. Soetomo Kelurahan Tobuha, 12 Desember 2023 sekitar pukul 00.30 Wita.

Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi mengatakan, kejadian itu bermula ketika para tersangka mengendarai sepeda motor bersama rekan-rekannya. Tersangka dibonceng oleh AL dan tanpa sepengetahuan AL tiba-tiba tepatnya di Jl. Malik Raya-1 tersangka MS mengeluarkan ketapel dan mata busur, tersangka melepas dan mengarahkan busur tersebut dan mengenai bokong sebelah kanan korban FYH remaja 15 tahun. Pembususuran terjadi tepat di depan Kios Alink Cell, Malik Raya. “Kalau MS itu berperan sebagai peran penarik busur, FA membonceng lalu MFHP berperan memberikan busur. Mereka semua masih berstatus pelajar,” kata Kasat.

Setelah Penyidik menemukan bukti permulaan yang cukup, selanjutnya di lakukan pencarian dan kemudian melakukan penangkapan. Adapun barang bukti 1 (satu) buah mata busur. Tersangka dikenakan pasal 351 ayat (1) KUHP Jo. Pasal 55 KUHP dengan ancamana 2 tahun 8 bulan kurungan. “Kalau motif berdasarkan keterangan, dendam kepada salah satu kelompok korban karena pernah mengeluarkan kata tidak senonoh kepada tersangka,” tutup Kasat.

Untuk diketahui, tahun lalu teror busur terjadi di Kota Kendari, bahkan tiga warga menjadi korban teror busur disejumlah titik berbeda di Kota Kendari, dengan rentan waktu berentetan. Lokasinya tersebar di kawasan Puuwatu, Jalan Bunga Seroja, serta Jalan Made Sabara, Mandonga. Dalam peristiwa tersebut, korban yang dibusur tak hanya pria tapi juga wanita. (HS)

Tinggalkan Balasan