Geger Penemuan Bayi di Buton Tengah, Polisi Buru Orang Tuanya

HALUANSULTRA.ID – Warga Kecamatan Mawasangka, Kabupaten Buton Tengah, digegerkan oleh penemuan bayi laki-laki tanpa identitas di depan UPTD Puskesmas Mawasangka, Sabtu, 8 Maret 2025, sekitar pukul 20.10 WITA. Bayi yang diperkirakan berusia sekitar tiga bulan itu ditemukan dalam kondisi menangis dan kedinginan.

Bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh dua warga yang sedang menuju puskesmas untuk berobat. Salah satu saksi mengaku awalnya mengira suara tangisan bayi itu adalah suara kucing. Setelah mencari sumber suara, mereka menemukan bayi malang tersebut di pinggir jalan depan puskesmas.

Setelah ditemukan, bayi itu segera dibawa ke ruang kebidanan UPTD Puskesmas Mawasangka untuk mendapatkan perawatan medis. Petugas Puskesmas juga langsung menghubungi pihak kepolisian untuk melaporkan kejadian tersebut.

Sementara itu, Kapolres Buton Tengah, AKBP Wahyu Adi Waluyo, melalui Kasi Humas Iptu Thamrin menegaskan bahwa penyelidikan terus dilakukan untuk mengungkap siapa orang tua yang tega menelantarkan bayi tersebut.

“Kami sedang menyelidiki kasus ini dan berharap masyarakat yang memiliki informasi terkait bisa segera melaporkannya kepada kepolisian,” ujar Iptu Thamrin, Senin (10/3/2025).

Hingga kini, bayi tersebut masih dalam perawatan tenaga medis di Puskesmas Mawasangka. Kepolisian berjanji akan mengusut tuntas kasus ini, memastikan pelaku bertanggung jawab atas perbuatannya. (HS)

Tinggalkan Balasan