HALUANSULTRA.ID, KONSEL – Warga Desa Lamomea, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) digegerkan dengan tewasnya seorang wanita, HS. Perempuan 53 tahun ini dibunuh oleh suaminya sendiri. Pelakunya JD. Sang suami adalah Ketua RT. JD menghabisi istrinya menggunakan pisau dapur, Selasa (18/1/2022) pagi.
Kapolsek Konda, AKP Syafruddin SH, membenarkan kejadian tersebut. Menurut Kapolsek, pembunuhan terjadi pagi pukul 08.00 Wita. Hasil penyelidikan yang dilakukan kepolisian disertai keterangan sejumlah saksi menunjukkan, jika korban tewas akibat Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakukan suaminya sendiri.
“Dari hasil interogasi pelaku mengaku nekat membunuh istrinya karena tidak ingin diceraikan. Atas dasar itulah pelaku hingga membunuh istrinya,”Ucap Syafruddin SH, Selasa (18/1/2022).
Ia menambahkan, saat ini pelaku berada di Polsek Konda untuk melakukan proses penyidikan lebih lanjut. “Tersangka sudah kita amankan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya,” tutup Kapolsek.
Reporter : Krismawan