Cegah Balap Liar di Bulan Puasa, Polres Kendari Amankan 41 Motor

HALUANSULTRA.ID,KENDARI – Sebanyak 60 personil gabungan Polresta Kendari dan Samapta Polda Sultra dikerahkan untuk melakukan patroli penertiban knalpot Racing atau Brong di sekitaran Jembatan Teluk Kendari.

Kabag Ops Polresta Kendari Kompol Jupen Simanjuntak, mengatakan, penertiban balap liar ini dilakukan selama bulan Ramadhan dimulai pukul 05.00 wita dengan sasaran balapan liar yang dilaksanakan di wilayah Kota Kendari. Ini terbagi di 3 titik, Abeli, Jembatan Teluk, dan Kendari Beach.

“Pada Saat penertiban kami mendapatkan ada sekitar 41 barang bukti sepeda motor menggunakan knalpot brong yang sudah diamankan di Mako Polresta Kendari,”ujar Simanjuntak, Minggu (3/4/2022).

Tidak hanya jajaran Satlantas yang menggelar Patroli, Polsek jajaran Polresta Kendari juga dikerahkan guna melakukan Patroli diwilayahnya sebagai antisipasi kejahatan jalanan dan balapan liar.
“Dan pemilik sepeda motor yang diamankan Satlantas Polresta Kendari datang membawa surat kendaraan nya dan wajib mengganti knalpot kendaraan nya dengan yang standar,”Bebernya.

Reporter : Krismawan

Tinggalkan Balasan