Ekspose Akhir Tahun, Pj Walikota Kendari : Penataan Kawasan Eks MTQ Semoga jadi Ikon Baru

HALUANSULTRA.ID – Pemerintah Kota Kendari menggelar expose 1 tahun pemerintahan Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusup, dengan melakukan sofl launching proyek pedestarian kawasan eks MTQ dan beberapa proyek strategis, Minggu (22/12/2024).

Kegiatan diawali dengan senam, dilanjutkan jalan sehat mengambil rute mengelilingi kawasan eks MTQ diiringi Marchingband TNI 725 Woroagi. Dalam sambutannya, Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusup, menyampaikan ucapan rasa syukur atas dukungan dari berbagai unsur yang telah membantu dirinya, selama menjabat sebagai Penjabat Wali Kota Kendari.

“Saya bersyukur dan berterima kasih atas kerjasama dan dukungan dari mitra kami di Forkopimda, legislatif, instansi vertikal, lembaga sosial, tokoh agama serta Pemerintah Kota Kendari beserta jajarannya,” ujarnya. Pj Wali Kota Kendari juga menyampaikan terdapat tiga aspek pokok yang diamanatkan Kemendagri dalam proses pembangunan yaitu, aspek pemerintah, aspek pembangunan dan aspek kemasyarakatan.

“Selama kurun waktu 1 tahun ini pemerintah Kota Kendari dapat mengendalikan inflasi di Kota Kendari,” ujarnya. Adapun gerakan gerakan yang dilakukan dalam proses pembangunan selama menjabat antara lain gerakan pasar dan pangan murah, pemberian sarana dan prasarana bibit serta pelatihan kepada petani dan nelayan, melakukan kerjasama antar daerah untuk menjamin ketersediaan pasokan dan beberapa kegiatan lainnya.

“Penataan pedestarian jalan khusus kawasan MTQ, diharapkan menjadi ikon baru bagi masyarakat,” tambahnya. Sepanjang tahun 2024, kondisi Kamtibmas Kota Kendari sangat kondusif. Dampak positif dari pembangunan yang telah berhasil membuahkan banyak penghargaan baik dari nasional maupun provinsi salah satunya penghargaan inovatif ketahanan pangan dari Bappenas Republik Indonesia.

Menutup penyampaiannya, Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusup mengatakan, akan mempersiapkan transisi pemerintahan yang akan berganti pada tahun 2025. Ia juga menyampaikan harapannya agar ditahun mendatang mampu menjadikan Kota Kendari maju, sejahtera dan berdaya saing bisa terwujud.
“Kita semua berharap, capaian-capaian yang telah kita raih selama tahun 2024 bisa dipertahankan atau ditingkatkan di masa yang akan datang oleh wali kota yang terpilih,” tutupnya.

Untuk diketahui kegiatan ini dimeriahkan oleh band ibukota The Virgin. Kegiatan juga dirangkaikan dengan pemberian doorprize kepada peserta jalan sehat dengan hadiah utama sepeda motor dan hadiah menarik lainnya. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua DPRD Sulawesi Tenggara beserta pimpinan, Pejabat Sekretaris Kendari, Jajaran forkopimda, mantan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Asisten Setda Kota Kendari, Staf Ahli serta para camat dan lurah se Kota Kendari. (HS)

Tinggalkan Balasan